Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Ibrahim Agistinus Meda.
Mahensa Express-Kalabahi. Ketua DPD I Partai Golkar sekaligus Anggota DPD RI Ibrahim A Medah dalam pembukaan Musda IX Partai Golkar Kabupaten Alor yang berlangsung di Aula Watamelang (08/08) mengatakan Musda Alor ini merupakan Musda terakhir yang dilakukan Partai Golkar dari 22 Kabupaten/Kota.
Alasan Musda Kabupaten Alor dilaksanakan terakhir karena berkaitan dengan rencana DPP menetapkan Calon Bupati Alor. Dan setelah DPP melakukan kajian yang sangat lama akhirnya menetapkan Dr. Imanuel E Blegur sebagai Calon Bulati Alor pada Pilkada yang akan berlangsung pada 27 Juni 2018 mendatang, Kata Medah.
Berkaitan dengan Musda, Medah berharap semua kader-kader Partai Golkar dapat berperan besar dalam menyukseskan Musda ini sendiri dan nantinya dapat membawa Partai Golka lebih baik lagi kedepannya.