Mahensa Express-Kupang Tanggal 5 Mei 2018 Tepatnya di Hotel Neo By Aston, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Nusa Tenggar Timur (NTT) Gelar Seminar Nasional, Desiminasi Hasil Penilitian Tindakan Sekolah/Kelas.
Dan dalam kesempatan itu juga PGRI NTT gelar sosialisasi SIK (Sistem Informasi Keuangan), ASIK (Aplikasi Sistem Informasi Keangotaan) PGRI dan Teacher Learning Cirle (TLC/LBG).
Kegiatan ini mengangkat thama Profesionalisme Guru dan Problematika dalam Dunia Pendidikan.
Ketua Panitia Dra.Sarlota O. Koroh kepada Media Ini menyampaikan, Peserta saat itu adalah Guru TK, SD, SMP, SMA, SMK yang tersebar di Kota Kupang, Kabupaten Kupang, Kabupaten TTS, Kabupaten TTU, Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka dan Kabupaten Sumba Timur.
“Peserta saat ini adalah guru-guru di kabupaten kota yang bisa di jangkau dulu, nanti yang lain kami langsung jumpai di daerah masing-masing” Pungkas Sarlota Koroh, Ketua Panitia.
Lanjut Sarlota, tujuan kegiatan itu adalah untuk membantu, memotivasi para Guru dalam meningkatkan kualitas dan kinerja mereka di Sekolah terutama dikelas.