“SAKIT ITU”
Sakit itu, itu sakit
Yah…. sakitkan
Bila sakit, sakit itu
Disakiti itu pun sakit itu.
Sakit- sakit itu, itu sakit itu
Begitu….
Begitulah sakit itu.
Tanjung sembilan, 12/05/2018.
Karya: Gabriel Romelus Ladang
“Ketika Tuhan Merangkul Mu”
Lentik piano mengalun lembut di cela helai jemari sadar ku tak terhempas jarak angan.
Saat itu Tuhan merasuki senduh kalbu jiwa, aku tengadah seakan terbuai mimpi namun ini nyata.
Pedih ku adalah fitnaan mu, akan tetapi engkau resapilah serta sadarilah bahwa engkau hanyalah debu. Debu hembusan sang angin. Tuhan… dalam diam Engkau membelai luka hati ku, dalam sepi Engkau menentramkan nurani batin ku terkoyak.
Ketika Tuhan merangkul mu ikhlaskanlah hatimu digubahkan indah. Tolehlah ke depan dan lepaskanlah dia teruslah bersandar pada Tuhan.
Tuhan meracik mu indah. Buanglah dia, dia yang melukisi rusak wajah mu, rusak nurani mu, rusak iman mu dia wanita tak bermoral namun bermodalkan kecantikan kekeliruan. Tinggalkanlah dia pastikan langkah mu utuh buat Tuhan.
Tanjung Sembilan, 14/05/2018
Karya : Gabriel Romelus Ladang