Mahensa Express.Com –Jakarta – Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno belum bisa memastikan apakah pertemuan Prabowo dengan rivalnya, Joko Widodo (Jokowi) akan dilakukan setelah lebaran, karena Prabowo masih berada di luar negeri. Namun, Prabowo disebut tidak pernah menghindar dari pertemuan.
“Kalau soal ketemu, pasti lah ya, pasti Pak Prabowo itu akan ketemu dengan siapa saja. Rakyat, masyarakat di mana saja dari Aceh sampai Papua aja ditemui sama beliau kan. Begitu juga Pak Jokowi, Pak Jusuf Kalla, Pak Ma’ruf, pasti ketemu pada waktunya tentu,” kata juru debat BPN Ahmad Riza Patria kepada wartawan, Sabtu (1/6/2019).
“Nanti dicari waktu yang tepat, momentum yang baik. Beberapa waktu lalu kan sudah ketemu sama Pak JK. Itu artinya apa? Artinya Pak Prabowo tidak pernah menghindar dari pertemuan-pertemuan,” imbuhnya.
Dilansir dari detikcom
Politikus Gerindra itu menyatakan Prabowo pasti akan bertemu dengan Jokowi di waktu yang tepat. Namun, menurut Riza, keduanya saat ini masih sibuk dengan urusannya.
“Jadi memang perlu waktu untuk ketemu. Tapi pasti lah ketemu, nggak mungkin nggak ketemu. Tinggal nanti kita cari momen yang baik kapan ketemunya. Jadi dalam rangka ini, situasi sekarang kan sudah mulai kondusif kan. Dan orang tahu kok pribadi Pak Jokowi seperti apa, orang tahu pribadi Pak Prabowo seperti apa. Jadi dua tokoh ini nggak perlu dipertentangkan,” ujar Riza.
Dihubungi terpisah, Wakil Ketua BPN Mardani Ali Sera mengatakan saat ini BPN fokus mengenai gugatan ke MK. Namun, menurutnya, pertemuan antar elite politik selalu baik.