Mahensa Express.Com, Partai, Gerindra heran dengan isu Prabowo Subianto ditawari kursi Menteri Pertahanan (Menhan) di kabinet Jokowi. Gerindra menegaskan hingga saat ini tidak ada tawaran posisi menhan kepada partainya, baik dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) maupun dari orang terdekatnya.
“Justru saya belum dengar sana sekali kalau kemudian ada soal kementerian ketahanan dan lain-lain, karena pembahasan konsep-konsep itu sedang berjalan lalu. Kemudian ada berita katanya kok Presiden menawarkan menteri pertahanan,” kata Waketum Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (8/10/2019).
“Saya agak heran aja bahwa kemudian ya berita itu kemudian beredar, sumbernya dari mana saya nggak tahu,” sambungnya.
Dikutip dari, detikNews Sufmi Dasco Ahmad
mengaku tak pernah mendengar perihal kursi Menhan yang ditawarkan ke partainya. Bahkan, kata dia, sang ketum, Prabowo Subianto juga mengaku tak pernah ditawari ataupun meminta kursi Menhan.
“Sudah, kemarin sore kita konfirmasi nggak ada,” kata Dasco.
Tidak hanya kursi Menhan, Dasco juga membantah pihaknya meminta kursi Menko Polhukam. Wakil Ketua DPR itu menegaskan tidak pernah ada pembicaraan apapun mengenai posisi Menko Polhukam maupun Menhan.
“Nggak ada, nggak ada, jadi kalau ada berita-berita seperti itu saya klarifikasi bahwa tidak ada pembicaraan mengenai Menteri Pertahanan atau Menko Polhukam. Baik ditawarkan ataupun meminta,” ungkapnya.