Sebagai Direktur Relawan, Maman terus bergerak di beberapa daerah penting, terutama Jawa Barat.
Menurutnya, di sisa waktu jelang Pilpres tanggal 17 April 2019 tidak ada pilihan lain, relawan harus bergerak secara sistematis, masif dan militan untuk memenangkan pasangan nomer urut 01 Jokowi-KH Ma’ruf Amin ini.
Usai mendampingi Jokowi di Monumen Juang Bandung, Minggu (10/3 2019) lalu, Maman bertemu Komunitas Youtuber Sumedang (KYS) di Radio Jusyan.
Di acara itu, Maman meminta Youtuber untuk mengupload prestasi Jokowi terutama pembangunan insfrastruktur di Jabar.
Senin (11/3 2019), Maman bertemu puluhan juru dakwah dan Banser Ansor NU Sumedang di Ponpes Al-Falahiyyah Cikoneng.
Maman menjelaskan kepada tokoh agama yang hadir bahwa suara pasangan nomor 01 di beberapa daerah yang awalnya naik signifikan, tiba-tiba turun kembali karena isu hoax, fitnah dan hasutan seperti yang dilakukan 3 emak-emak di Karawang dan agitasi sekelompok orang yang terus menyudutkan Jokowi.
“Karena itu, saya minta para da’i menyampaikan pentingnya menghargai kerja keras pemerintah, bahaya hoaks dan fitnah serta pentingnya menjaga ukhuwah, persaudaraan baik ukhuwah islamiyah maupun persaudaraan sebangsa. Mari pertebal kemenangan Jokowi-KH Ma’ruf Amin di Jawa Barat,” tegas tokoh Muda NU ini.