Mendengar perkataan Gus Mus, Mahfud MD terkekeh hingga bahunya bergerak naik-turun. Menteri Agama masa Kabinet Kerja, Lukman Hakim yang turut hadir dalam acara itu pun ikut mesem-mesem.
Melihat ekspresi Lukman, bekas Rais Syuriah PBNU itu pun tak luput menggodanya. “Ini Menteri Agama ini juga, sebulan kemarin syukuran, karena sudah leren (berhenti).”
Gus Mus mengaku sedih setiap kali ada kiai yang masuk ke lingkaran kekuasaan. Begitu pun, kata dia, ketika Gus Dur menjadi Presiden RI ke-empat. “Waktu Gus Dur jadi presiden, semua mengucapkan selamat. Saya sendiri yang menyatakan belasungkawa. Wong, kiai apik-apik kok jadi presiden,” ujar dia.
Artikel ini telah tayang di TEMPO.CO dengan judul,”Gus Mus Anggap Mahfud MD Kena Cobaan Tuhan