Dia mengundang warga Kota Kupang untuk datang dan saksikan event tersebut. “Nanti kita siapkan beberapa tenda untuk pajang hasil kerajinan kreasi mereka di sekeliling lokasi kegiatan,” katanya.
Beberapa produk yang akan dipamerkan nanti menurut Alfred yaitu kain tenun ikat, kuliner, asesris dari bahan lokal pengenalan website dan lain lain.
Demi kelancaran kegiatan itu, menurut Alfred pihaknya telah berkonsultasi dengan pemerinta Kota Kupang dan sudah bertemu Walikota Jefri Riwu Kore. Pemkot sangat mendukung kegiatan itu.
Alfred memastikan pada pembukaan Kupang Youth Centre Festival 2019 nanti, akan dihadiri Walikota Kupang.
Walikota Kupang, Jefri Riwu Kore sudah menyatakan kesediaanya untuk terlibat jalan sehat bersama warga yang starnya dimulai dari depan Rumah Jabatan Walikota dan berakhir di Taman Nostalgia tempat festival berlangsung,” katanya.
Pada momen jalan sehat itu menurut Alfred, pihak penyelenggara akan memberikan hadiah berupa Kupon gratis yang pada akhir jalan sehat akan diundi untuk mendapatkan hadia berupa sepeda motor, rumah, mobil dan berbagai hadiah menarik lainya.
Sebagai hiburan selama festival, pihak penyelenggara juga menampilkan atraksi Band, seni tari dan atrasi lainya.
Alfred menghimbau warga Kota Kupang untuk berpartisipasi dan mengambil bagian dalam festibal tersebut.(MA)